KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Efek positif jalan tol Trans Jawa terus menggelinding. Setelah pemerintah daerah bersolek diri menyambut investasi baru di koridor Trans Jawa, kini giliran industri logistik dan transportasi ikut menikmati manfaat jalan tol sepanjang lebih dari 1.000 kilometer, yang terbentang dari ujung barat hingga timur Pulau Jawa. Untuk menyokong perekonomian, pemerintah didukung BUMN infrastruktur terus mengembangkan jaringan jalan di Indonesia. Dengan terhubungnya akses jalan, maka akan membuka sederet potensi ekonomi di sepanjang lintasan Trans Jawa, yang membelah setidaknya 40 kabupaten/kota di lima provinsi di Pulau Jawa. Tim Jelajah Ekonomi KONTAN berkesempatan menyusuri jalur tol Trans Jawa selama tujuh hari pada akhir Februari lalu. Nah, Jumat (15/3) pekan lalu, hasil liputan yang mengangkat tema potensi daerah di sepanjang jalur Trans Jawa telah terbit perdana. Di edisi Jumat (22/3) hari ini, Tim Jelajah Ekonomi KONTAN menyajikan liputan mengenai potensi bisnis logistik dan transportasi setelah terbukanya jalur emas Trans Jawa.
Kans pebisnis logistik & transportasi dari jalur jalan tol Trans Jawa
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Efek positif jalan tol Trans Jawa terus menggelinding. Setelah pemerintah daerah bersolek diri menyambut investasi baru di koridor Trans Jawa, kini giliran industri logistik dan transportasi ikut menikmati manfaat jalan tol sepanjang lebih dari 1.000 kilometer, yang terbentang dari ujung barat hingga timur Pulau Jawa. Untuk menyokong perekonomian, pemerintah didukung BUMN infrastruktur terus mengembangkan jaringan jalan di Indonesia. Dengan terhubungnya akses jalan, maka akan membuka sederet potensi ekonomi di sepanjang lintasan Trans Jawa, yang membelah setidaknya 40 kabupaten/kota di lima provinsi di Pulau Jawa. Tim Jelajah Ekonomi KONTAN berkesempatan menyusuri jalur tol Trans Jawa selama tujuh hari pada akhir Februari lalu. Nah, Jumat (15/3) pekan lalu, hasil liputan yang mengangkat tema potensi daerah di sepanjang jalur Trans Jawa telah terbit perdana. Di edisi Jumat (22/3) hari ini, Tim Jelajah Ekonomi KONTAN menyajikan liputan mengenai potensi bisnis logistik dan transportasi setelah terbukanya jalur emas Trans Jawa.