KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mega Tbk (MEGA) berhasil mencetak laba bersih sebesar Rp 1,6 triliun selama 2018 alias tumbuh 23% dibangun tahun sebelumnya. Direktur Utama Bank Mega Kostaman Thayib dalam Laporan Tahunan 2018 menyatakan puas atas capaian perseroan sepanjang 2018 ini. "Menutup tahun 2018, Bank Mega berhasil mencatat kinerja yang menggembirakan yang tercermin dari pencapaian laba sebelum pajak (PBT) sebesar Rp 2 triliun atau tumbuh 21,41% dibandingkan 2017 sebesar Rp 1,6 triliun. Dan laba bersih sebesar Rp1.6 triliun, atau tumbuh 23%," katanya. Pertumbuhan laba sendiri disebutkan Kostaman ditopang pendapat bunga bersih dari pertumbuhan kredit ditambah berkurangnya biaya pencadangan. Sepanjang 2018 lalu, Mega berhasil menyalurkan kredit senilai Rp 42,25 triliun, tumbuh 19,96% dibandingkan 2017 dengan penyaluran senilai Rp 35,22 triliun
Kantongi laba bersih Rp 1,6 triliun, ini capaian Bank Mega di tahun 2018
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mega Tbk (MEGA) berhasil mencetak laba bersih sebesar Rp 1,6 triliun selama 2018 alias tumbuh 23% dibangun tahun sebelumnya. Direktur Utama Bank Mega Kostaman Thayib dalam Laporan Tahunan 2018 menyatakan puas atas capaian perseroan sepanjang 2018 ini. "Menutup tahun 2018, Bank Mega berhasil mencatat kinerja yang menggembirakan yang tercermin dari pencapaian laba sebelum pajak (PBT) sebesar Rp 2 triliun atau tumbuh 21,41% dibandingkan 2017 sebesar Rp 1,6 triliun. Dan laba bersih sebesar Rp1.6 triliun, atau tumbuh 23%," katanya. Pertumbuhan laba sendiri disebutkan Kostaman ditopang pendapat bunga bersih dari pertumbuhan kredit ditambah berkurangnya biaya pencadangan. Sepanjang 2018 lalu, Mega berhasil menyalurkan kredit senilai Rp 42,25 triliun, tumbuh 19,96% dibandingkan 2017 dengan penyaluran senilai Rp 35,22 triliun