KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Adhi Karya Tbk (ADHI) bakal menerbitkan surat utang atau obligasi senilai Rp 5 triliun. Rencana ini telah mendapat restu dari Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada 19 April 2024. Melansir keterbukaan informasi pada Senin (22/4), ADHI akan menerbitkan obligasi melalui Penawaran Umum Berkelanjutan (PUB) mulai 2024 sampai dengan jangka waktu maksimal dua tahun. "Senilai setinggi-tingginya Rp 5 triliun yang akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan rencana financing, working capital dan penyertaan Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU)," tulis manajemen ADHI.
Kantongi Restu Pemegang Saham, Adhi Karya (ADHI) Bakal Rilis Obligasi Rp 5 Triliun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Adhi Karya Tbk (ADHI) bakal menerbitkan surat utang atau obligasi senilai Rp 5 triliun. Rencana ini telah mendapat restu dari Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada 19 April 2024. Melansir keterbukaan informasi pada Senin (22/4), ADHI akan menerbitkan obligasi melalui Penawaran Umum Berkelanjutan (PUB) mulai 2024 sampai dengan jangka waktu maksimal dua tahun. "Senilai setinggi-tingginya Rp 5 triliun yang akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan rencana financing, working capital dan penyertaan Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU)," tulis manajemen ADHI.