Kantor Pelayanan Pajak Khusus Orang Kaya



JAKARTA. Tahun depan, Direktur Jenderal (Ditjen) Pajak bakal membangun Kantor Pelayanan Pajak (KPP) pertama khusus orang kaya. Direktur Jenderal Pajak Darmin Nasution mengatakan, kategori orang kaya yang dimaksud adalah pemilik dari perusahaan besar di Indonesia. "Jadi akan berdiri large tax office (LTO). Apa ukuran orang kayanya, kita tidak pakai data tunggal tapi akan lihat siapa pemilik perusahaan besar," ujar dia, Selasa (11/11). Nah Ditjen Pajak berharap, dengan berdirinya KPP tersebut pelayanan terhadap WP orang kaya bakal lebih optimal. "Berapa jumlah orang kaya kita belum bisa bilang tapi kalau cuma 6.000 orang yah ada," ujar dia. 
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: