JAKARTA. Komando Armada RI Kawasan Barat (Koarmabar) menggelar apel pasukan di lapangan Arafuru Markas Korps Koarmabar, Jalan Gunung Sahari, Jakarta Pusat, Sabtu (18/4) pagi. Gelar pasukan itu dalam rangka persiapan konferensi tingkat tinggi Asia-Afrika, di DKI Jakarta dan Bandung pada 18 hingga 24 April 2015. Panglima Koarmabar Laksamana Muda TNI A. Taufiq mengatakan, gelar pasukan ini adalah cermin kesiapsiagaan Koarmabar dalam menyambut gelaran internasional di mana Indonesia menjadi tuan rumahnya. "KAA ini adalah agenda internasional yang penting bagi hubungan negara-negara di Asia dan Afrika. Kita sebagai tuan rumah harus mengamankan demi menjaga kehormatan bangsa," ujar Taufiq dalam sambutannya di depan pasukan.
Kapal perang dan 6 kompi pasukan akan kawal KAA
JAKARTA. Komando Armada RI Kawasan Barat (Koarmabar) menggelar apel pasukan di lapangan Arafuru Markas Korps Koarmabar, Jalan Gunung Sahari, Jakarta Pusat, Sabtu (18/4) pagi. Gelar pasukan itu dalam rangka persiapan konferensi tingkat tinggi Asia-Afrika, di DKI Jakarta dan Bandung pada 18 hingga 24 April 2015. Panglima Koarmabar Laksamana Muda TNI A. Taufiq mengatakan, gelar pasukan ini adalah cermin kesiapsiagaan Koarmabar dalam menyambut gelaran internasional di mana Indonesia menjadi tuan rumahnya. "KAA ini adalah agenda internasional yang penting bagi hubungan negara-negara di Asia dan Afrika. Kita sebagai tuan rumah harus mengamankan demi menjaga kehormatan bangsa," ujar Taufiq dalam sambutannya di depan pasukan.