KONTAN.CO.ID - Dua kapal perang Inggris akan berlayar ke Laut Hitam pada Mei nanti sebagai dukungan atas Ukraina dan NATO, menyusul ketegangan di perbatasan Rusia. TASS mengutip The Sunday Times melaporkan pada Minggu (18/4), sumber di Angkatan Laut Kerajaan Inggris mengatakan, kehadiran dua kapal perang itu untuk menunjukkan solidaritas kepada Ukraina dan NATO. Satu kapal perusak Tipe 45 yang dipersenjatai dengan rudal anti-pesawat dan fregat anti-kapal selam Tipe 23 akan lepas dari kelompok serang kapal induk Angkatan Laut Kerajaan Inggris di Mediterania dan berlayar melalui Bosphorus ke Laut Hitam.
Kapal perusak Amerika batal, 2 kapal perang Inggris siap ke Laut Hitam
KONTAN.CO.ID - Dua kapal perang Inggris akan berlayar ke Laut Hitam pada Mei nanti sebagai dukungan atas Ukraina dan NATO, menyusul ketegangan di perbatasan Rusia. TASS mengutip The Sunday Times melaporkan pada Minggu (18/4), sumber di Angkatan Laut Kerajaan Inggris mengatakan, kehadiran dua kapal perang itu untuk menunjukkan solidaritas kepada Ukraina dan NATO. Satu kapal perusak Tipe 45 yang dipersenjatai dengan rudal anti-pesawat dan fregat anti-kapal selam Tipe 23 akan lepas dari kelompok serang kapal induk Angkatan Laut Kerajaan Inggris di Mediterania dan berlayar melalui Bosphorus ke Laut Hitam.