KONTAN.CO.ID - MOSKOW. Kapal selam diesel-listrik Petropavlovsk-Kamchatsky dari Armada Pasifik Rusia dalam sebuah latihan meluncurkan rudal jelajah Kalibr dari Laut Jepang yang menghantam target pantai pada jarak 1.000 km. “Kapal selam diesel-listrik terbaru Petropavlovsk-Kamchatsky meluncurkan rudal jelajah sistem Kalibr dari posisi terendam di Laut Jepang terhadap target darat,” kata Armada Pasifik Rusia dalam sebuah pernyataan Selasa (21/12), seperti dikutip TASS. Rudal jelajah Kalibr menghantam posisi target pantai yang berada di lapangan latihan Syurkum. "Jarak tembak melebihi 1.000 km," ungkap Kementerian Pertahanan Rusia dalam sebuah pernyataan Selasa (21/12), seperti dilansir TASS.
Kapal Selam Rusia Tembak Rudal Kalibr, Hantam Target Sejauh 1.000 KM
KONTAN.CO.ID - MOSKOW. Kapal selam diesel-listrik Petropavlovsk-Kamchatsky dari Armada Pasifik Rusia dalam sebuah latihan meluncurkan rudal jelajah Kalibr dari Laut Jepang yang menghantam target pantai pada jarak 1.000 km. “Kapal selam diesel-listrik terbaru Petropavlovsk-Kamchatsky meluncurkan rudal jelajah sistem Kalibr dari posisi terendam di Laut Jepang terhadap target darat,” kata Armada Pasifik Rusia dalam sebuah pernyataan Selasa (21/12), seperti dikutip TASS. Rudal jelajah Kalibr menghantam posisi target pantai yang berada di lapangan latihan Syurkum. "Jarak tembak melebihi 1.000 km," ungkap Kementerian Pertahanan Rusia dalam sebuah pernyataan Selasa (21/12), seperti dilansir TASS.