JAKARTA. PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) menambah pasokan listrik di Ambon, setelah kapal pembangkit listrik dari Turki bernama MVPP Yasin Bey mengalirkan setrum ke sistem kelistrikan Ambon. Nantinya listrik dari kapal itu akan disalurkan ke jaringan transmisi 70 kilovolt ke gardu induk Passo dan gardu induk Sirimau dan seterusnya ke rumah warga. Sebelum kapal pembangkit ini beroperasi, kemampuan suplai pembangkit di Ambon sebesar 62 megawatt (MW) dari total beban puncak 54 MW. Dengan tambahan daya 60 MW dari MVPP Yasin Bey, akan ada cadangan daya 68 MW pada sistem kelistrikan Ambon. "Sistem kelistrikan Ambon sudah terbebas dari masalah pemadaman yang disebabkan oleh defisit atau kekurangan pasokan daya," ungkap Direktur Bisnis Regional Maluku-Papua PLN, Haryanto WS, dalam rilisnya, Rabu (12/4).
Kapal Turki beroperasi, listrik di Ambon surplus
JAKARTA. PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) menambah pasokan listrik di Ambon, setelah kapal pembangkit listrik dari Turki bernama MVPP Yasin Bey mengalirkan setrum ke sistem kelistrikan Ambon. Nantinya listrik dari kapal itu akan disalurkan ke jaringan transmisi 70 kilovolt ke gardu induk Passo dan gardu induk Sirimau dan seterusnya ke rumah warga. Sebelum kapal pembangkit ini beroperasi, kemampuan suplai pembangkit di Ambon sebesar 62 megawatt (MW) dari total beban puncak 54 MW. Dengan tambahan daya 60 MW dari MVPP Yasin Bey, akan ada cadangan daya 68 MW pada sistem kelistrikan Ambon. "Sistem kelistrikan Ambon sudah terbebas dari masalah pemadaman yang disebabkan oleh defisit atau kekurangan pasokan daya," ungkap Direktur Bisnis Regional Maluku-Papua PLN, Haryanto WS, dalam rilisnya, Rabu (12/4).