KONTAN.CO.ID - PANDEGLANG. Kapolsek Menes Kompol Daryanto yang ditusuk bersama Kemenko Polhukam Wiranto dirujuk ke RS Sari Asih, Kota Serang, Banten. Sebelumnya, Dariyanto sempat dirawat di RSUD Berkah Pandeglang. Direktur RSUD Berkah, dokter Firmansyah, mengatakan terdapat dua luka tusuk di badan Daryanto, yakni di punggung dan luka di dada bagian atas. "Kita tangani medis, kita ronsen tidak ada luka tembus ke paru," kata Firmansyah kepada wartawan di RSUD Berkah Pandeglang, Kamis (10/10). Firmansyah mengatakan, saat ini kondisi Daryanto sudah stabil, namun dirujuk ke RS Sari Asih Serang atas permintaan keluarga.
Kapolsek Menes yang ditusuk bersama Wiranto luka di punggung dan dada atas
KONTAN.CO.ID - PANDEGLANG. Kapolsek Menes Kompol Daryanto yang ditusuk bersama Kemenko Polhukam Wiranto dirujuk ke RS Sari Asih, Kota Serang, Banten. Sebelumnya, Dariyanto sempat dirawat di RSUD Berkah Pandeglang. Direktur RSUD Berkah, dokter Firmansyah, mengatakan terdapat dua luka tusuk di badan Daryanto, yakni di punggung dan luka di dada bagian atas. "Kita tangani medis, kita ronsen tidak ada luka tembus ke paru," kata Firmansyah kepada wartawan di RSUD Berkah Pandeglang, Kamis (10/10). Firmansyah mengatakan, saat ini kondisi Daryanto sudah stabil, namun dirujuk ke RS Sari Asih Serang atas permintaan keluarga.