Kartika Wirjoatmodjo jadi Dirut Bank Mandiri

Kartika Wirjoatmodjo jadi Dirut Bank Mandiri


JAKARTA. Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) hari ini (21/3) akhirnya menunjuk Kartika Wirjoatmodjo sebagai Dirut Utama Bank Mandiri menggantikan Budi Gunadi Sadikin.

Sebagai nakhoda baru bank pelat merah tersebut, Kartika akan memimpin Bank Mandiri mulai Marat tahun 2016.

Berikut jajaran direksi baru Bank Mandiri :


Direksi Utama : Kartika Wirjoatmodjo Wakil Direktur Utama : Sulaiman A.Arianto Direktur: Ogi Prastomiyono, Pahala N. Mansury, Royke Tumilaar, Hery Gunardi, Tardi, Ahmad Siddik Badruddin, Kartini Sally, Rico Usthavia Frans.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Dikky Setiawan