KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Federal Reserve Bank of New York menemukan saldo kartu kredit masyarakat melonjak dari Juli hingga September. Ini sebagai tanda orang Amerika terus tenggelam dalam utang di tengah inflasi yang merajalela. Berdasarkan temuan New York Fed, Saldo kartu kredit meningkat sebesar US$ 38 miliar pada kuartal ketiga menjadi US$ 925 miliar, mengutip Yahoo Finance, pada Rabu (16/11). Jumlah itu kian mendekati tingkat pra-pandemi sebesar US$ 930 miliar pada kuartal keempat tahun 2019. Sedangkan pertumbuhan utang kredit tumbuh sebesar 15% secara tahunan. Ini menjadi lompatan terbesar dalam lebih dari 20 tahun. Angka-angka tersebut menggarisbawahi ketergantungan orang Amerika pada kartu kredit.
Kartu Kredit Kian Marak Digunakan di AS Saat Suku Bunga The Fed Naik
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Federal Reserve Bank of New York menemukan saldo kartu kredit masyarakat melonjak dari Juli hingga September. Ini sebagai tanda orang Amerika terus tenggelam dalam utang di tengah inflasi yang merajalela. Berdasarkan temuan New York Fed, Saldo kartu kredit meningkat sebesar US$ 38 miliar pada kuartal ketiga menjadi US$ 925 miliar, mengutip Yahoo Finance, pada Rabu (16/11). Jumlah itu kian mendekati tingkat pra-pandemi sebesar US$ 930 miliar pada kuartal keempat tahun 2019. Sedangkan pertumbuhan utang kredit tumbuh sebesar 15% secara tahunan. Ini menjadi lompatan terbesar dalam lebih dari 20 tahun. Angka-angka tersebut menggarisbawahi ketergantungan orang Amerika pada kartu kredit.