JAKARTA. Karyawan maskapai penerbangan Merpati khawatir maskapai pelat merah itu mengalami pailit seperti yang dialami oleh Batavia Air. Kekhawatiran itu disampaikan oleh Heri Wardana, Dewan Pengawas dan Dewan Pakar Forum Pegawai Merpati (FPM) di Jakarta, Jumat (1/2). Menurut Heri, kekhawatiran mereka cukup beralasan, sebab Merpati Nusantara Airlines tahun 2012 lalu merugi sebesar Rp 1 triliun. Kerugian tersebut merupakan yang terbesar sepanjang sejarah Merpati. Bila kerugian itu terjadi lagi, maka, tidak menutup kemungkinan Merpati mendapatkan nasib yang sama dengan Batavia Air. "Kami tidak mau Merpati menyusul Batavia," kata Heri.
Karyawan khawatir Merpati susul Batavia Air
JAKARTA. Karyawan maskapai penerbangan Merpati khawatir maskapai pelat merah itu mengalami pailit seperti yang dialami oleh Batavia Air. Kekhawatiran itu disampaikan oleh Heri Wardana, Dewan Pengawas dan Dewan Pakar Forum Pegawai Merpati (FPM) di Jakarta, Jumat (1/2). Menurut Heri, kekhawatiran mereka cukup beralasan, sebab Merpati Nusantara Airlines tahun 2012 lalu merugi sebesar Rp 1 triliun. Kerugian tersebut merupakan yang terbesar sepanjang sejarah Merpati. Bila kerugian itu terjadi lagi, maka, tidak menutup kemungkinan Merpati mendapatkan nasib yang sama dengan Batavia Air. "Kami tidak mau Merpati menyusul Batavia," kata Heri.