KONTAN.CO.ID - MADRID. Perdana Menteri Pedro Sanchez mengatakan, Pemerintah Spanyol berencana untuk mulai mengurangi langkah-langkah penguncian virus corona baru pada paruh kedua Mei. Melansir Reuters, pembatasan akan Pemerintah Spanyol longgarkan secara perlahan dan bertahap untuk memastikan keamanan. Sanchez menyatakan di depan parlemen pada Rabu (22/4), akan memperpanjang keadaan darurat hingga 9 Mei. Penguncian pertama kali berlaku di Spanyol pada 14 Maret lalu. Dan, Spanyol mulai melonggarkan kuncian pada Senin (13/4) pekan lalu, dengan mengizinkan bisnis tertentu kembali beroperasi dan orang kembali bekerja.
Kasus baru corona terus turun, Spanyol kurangi penguncian mulai Mei
KONTAN.CO.ID - MADRID. Perdana Menteri Pedro Sanchez mengatakan, Pemerintah Spanyol berencana untuk mulai mengurangi langkah-langkah penguncian virus corona baru pada paruh kedua Mei. Melansir Reuters, pembatasan akan Pemerintah Spanyol longgarkan secara perlahan dan bertahap untuk memastikan keamanan. Sanchez menyatakan di depan parlemen pada Rabu (22/4), akan memperpanjang keadaan darurat hingga 9 Mei. Penguncian pertama kali berlaku di Spanyol pada 14 Maret lalu. Dan, Spanyol mulai melonggarkan kuncian pada Senin (13/4) pekan lalu, dengan mengizinkan bisnis tertentu kembali beroperasi dan orang kembali bekerja.