KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Infeksi virus korona di wilayah Asia Selatan mencapai rekor pada Sabtu, 10 April 2021. Berdasarkan hasil penghitungan Reuters, total kasus Covid-19 telah menembus angka 15 juta. India menjadi negara tertinggi jumlah kasus baru secara harian. Sementara kawasan ini masih mengalami kekurangan pasokan vaksin Covid-19. Melandir Reuters, Minggu (11/4), India, Bangladesh, Pakistan, Bhutan, Nepal, Maladewa, dan Sri Lanka disebut menyumbang 11% terhadap kasus Covid-19 secara global dan berkontribusi hampir 6% atas kasus kematian atas virus tersebut. Wilayah ini menyumbang 23% dari populasi dunia yang berjumlah 7,59 miliar orang. India sebagai negara dengan total kasus virus korona tertinggi ketiga, menyumbang lebih dari 84% kasus dan kematian di Asia Selatan. Negara terpadat kedua di dunia melaporkan 145.384 kasus baru pada hari Sabtu, pendakian tercepat di dunia dan rekor kelima negara itu minggu ini, serta 794 kematian.
Kasus Covid-19 di Asia Selatan tembus 15 juta
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Infeksi virus korona di wilayah Asia Selatan mencapai rekor pada Sabtu, 10 April 2021. Berdasarkan hasil penghitungan Reuters, total kasus Covid-19 telah menembus angka 15 juta. India menjadi negara tertinggi jumlah kasus baru secara harian. Sementara kawasan ini masih mengalami kekurangan pasokan vaksin Covid-19. Melandir Reuters, Minggu (11/4), India, Bangladesh, Pakistan, Bhutan, Nepal, Maladewa, dan Sri Lanka disebut menyumbang 11% terhadap kasus Covid-19 secara global dan berkontribusi hampir 6% atas kasus kematian atas virus tersebut. Wilayah ini menyumbang 23% dari populasi dunia yang berjumlah 7,59 miliar orang. India sebagai negara dengan total kasus virus korona tertinggi ketiga, menyumbang lebih dari 84% kasus dan kematian di Asia Selatan. Negara terpadat kedua di dunia melaporkan 145.384 kasus baru pada hari Sabtu, pendakian tercepat di dunia dan rekor kelima negara itu minggu ini, serta 794 kematian.