KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Semua kasus COVID-19 di Singapura pada April terinfeksi varian Omicron, kata Kementerian Kesehatan (MOH) dalam pembaruan hariannya Kamis (19 Mei). Dari infeksi lokal, 99 persen adalah dari varian BA.2 dan garis keturunannya, yang meliputi BA.2.12.1. Sisanya 1 persen terinfeksi dengan strain BA.1 dan garis keturunannya. Di antara kasus yang diimpor, 98 persen adalah strain BA.2 dan garis keturunannya yang mencakup BA.2.12.1. Satu persen adalah dari BA.1 dan garis keturunannya dan 1 persen lainnya melibatkan garis keturunan rekombinan yang mencakup varian XJ dan XE. Sebanyak 101.480 infeksi lokal dan impor dilaporkan pada bulan April. Termasuk dua kasus impor varian BA.4, kata Kementerian Kesehatan Setempat. Kementerian Kesehatan pada hari Minggu melaporkan dua kasus pertama komunitas BA.4, bersama dengan infeksi BA.5 lokal. Kedua subvarian Omicron ini pertama kali dilaporkan oleh Afrika Selatan pada awal 2022 dan sejak itu menjadi varian dominan di sana.
Kasus COVID-19 di Singapura pada Bulan April Semuanya Varian Omicron
KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Semua kasus COVID-19 di Singapura pada April terinfeksi varian Omicron, kata Kementerian Kesehatan (MOH) dalam pembaruan hariannya Kamis (19 Mei). Dari infeksi lokal, 99 persen adalah dari varian BA.2 dan garis keturunannya, yang meliputi BA.2.12.1. Sisanya 1 persen terinfeksi dengan strain BA.1 dan garis keturunannya. Di antara kasus yang diimpor, 98 persen adalah strain BA.2 dan garis keturunannya yang mencakup BA.2.12.1. Satu persen adalah dari BA.1 dan garis keturunannya dan 1 persen lainnya melibatkan garis keturunan rekombinan yang mencakup varian XJ dan XE. Sebanyak 101.480 infeksi lokal dan impor dilaporkan pada bulan April. Termasuk dua kasus impor varian BA.4, kata Kementerian Kesehatan Setempat. Kementerian Kesehatan pada hari Minggu melaporkan dua kasus pertama komunitas BA.4, bersama dengan infeksi BA.5 lokal. Kedua subvarian Omicron ini pertama kali dilaporkan oleh Afrika Selatan pada awal 2022 dan sejak itu menjadi varian dominan di sana.