KONTAN.CO.ID - NEW DELHI. India akan mengizinkan semua warga negara di atas usia 18 tahun mendapatkan vaksinasi Covid-19 mulai 1 Mei. Hal itu diumumkan pemerintah India pada Senin (19/4/2021). Melansir Reuters, menghadapi kritik yang berkembang atas penanganan gelombang kedua pandemi corona, pemerintahan Perdana Menteri Narendra Modi mengatakan produsen vaksin harus memasok 50% dosis kepada pemerintah federal dan sisanya kepada pemerintah negara bagian dan pasar terbuka dengan harga yang telah diumumkan sebelumnya. Data yang dihimpun Reuters menunjukkan, kasus Covid-19 harian di India melonjak ke level rekor sebanyak 273.810 pada hari Senin. Adapun angka kematian naik 1.619 menjadi 178.769 kasus.
Kasus melonjak, India akan izinkan vaksin Covid-19 untuk semua orang dewasa
KONTAN.CO.ID - NEW DELHI. India akan mengizinkan semua warga negara di atas usia 18 tahun mendapatkan vaksinasi Covid-19 mulai 1 Mei. Hal itu diumumkan pemerintah India pada Senin (19/4/2021). Melansir Reuters, menghadapi kritik yang berkembang atas penanganan gelombang kedua pandemi corona, pemerintahan Perdana Menteri Narendra Modi mengatakan produsen vaksin harus memasok 50% dosis kepada pemerintah federal dan sisanya kepada pemerintah negara bagian dan pasar terbuka dengan harga yang telah diumumkan sebelumnya. Data yang dihimpun Reuters menunjukkan, kasus Covid-19 harian di India melonjak ke level rekor sebanyak 273.810 pada hari Senin. Adapun angka kematian naik 1.619 menjadi 178.769 kasus.