KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Agama (Kemenag) telah mengizinkan pemanfaatan asrama haji sebagai tempat isolasi pasien Covid-19. Setidaknya ada 25 asrama haji di seluruh Indonesia yang telah disiapkan dengan kapasitas mencapai 3.308 orang. Plt Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah, Kemenag Khoirizi H Dasir mengatakan, dari 25 asrama haji yang telah disiapkan, ada tujuh asrama haji yang sudah mulai digunakan untuk ruang isolasi. Dari asrama haji yang telah disiapkan hingga saat ini, penggunaan terbanyak berada di Asrama Haji Sukolilo, Surabaya, yang mencapai 612 orang. Mereka menempati 204 kamar dari 245 yang tersedia.
Kasus melonjak, Kemenag siapkan 25 asrama haji untuk isolasi pasien Covid-19
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Agama (Kemenag) telah mengizinkan pemanfaatan asrama haji sebagai tempat isolasi pasien Covid-19. Setidaknya ada 25 asrama haji di seluruh Indonesia yang telah disiapkan dengan kapasitas mencapai 3.308 orang. Plt Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah, Kemenag Khoirizi H Dasir mengatakan, dari 25 asrama haji yang telah disiapkan, ada tujuh asrama haji yang sudah mulai digunakan untuk ruang isolasi. Dari asrama haji yang telah disiapkan hingga saat ini, penggunaan terbanyak berada di Asrama Haji Sukolilo, Surabaya, yang mencapai 612 orang. Mereka menempati 204 kamar dari 245 yang tersedia.