KONTAN.CO.ID - BRASILIA. Kasus terkonfirmasi virus corona Brasil meningkat pada hari Sabtu (16/5). Bahkan, kasus corona di negara Amerika Selatan ini melewati Spanyol dan Italia, yang dulunya merupakan pusat pandemi. Alhasil, Brasil menjadi pusat wabah terbesar keempat di dunia, menurut angka resmi. Kementerian Kesehatan Brasil mencatat 14.919 kasus baru yang dikonfirmasi dalam 24 jam sebelumnya. Secara total ada 233.142 kasus virus corona di Brasil, hanya lebih rendah daripada Amerika Serikat (AS), Rusia, dan Inggris. Jumlah pengujian di Brasil jauh lebih kecil ketimbang tiga negara tersebut. Perbedaan ini kemungkinan akan memberi tekanan pada Presiden Jair Bolsonaro, yang kehilangan menteri kesehatan kedua dalam sebulan. Bolsonaro membantah pernyataan para pakar kesehatan dan menyerukan penggunaan secara luas obat yang belum terbukti mampu menangani virus corona.
Kasus virus corona Brasil sudah melampaui Italia dan Spanyol
KONTAN.CO.ID - BRASILIA. Kasus terkonfirmasi virus corona Brasil meningkat pada hari Sabtu (16/5). Bahkan, kasus corona di negara Amerika Selatan ini melewati Spanyol dan Italia, yang dulunya merupakan pusat pandemi. Alhasil, Brasil menjadi pusat wabah terbesar keempat di dunia, menurut angka resmi. Kementerian Kesehatan Brasil mencatat 14.919 kasus baru yang dikonfirmasi dalam 24 jam sebelumnya. Secara total ada 233.142 kasus virus corona di Brasil, hanya lebih rendah daripada Amerika Serikat (AS), Rusia, dan Inggris. Jumlah pengujian di Brasil jauh lebih kecil ketimbang tiga negara tersebut. Perbedaan ini kemungkinan akan memberi tekanan pada Presiden Jair Bolsonaro, yang kehilangan menteri kesehatan kedua dalam sebulan. Bolsonaro membantah pernyataan para pakar kesehatan dan menyerukan penggunaan secara luas obat yang belum terbukti mampu menangani virus corona.