KONTAN.CO.ID - Persaingan industri penerbangan Indonesia semakin semarak dengan rencana PT Indonesia Air Asia (IAA) untuk melantai di pasar saham Indonesia melalui proses backdoor listing. Perusahaan yang menjadi target backdoor listing adalah PT Rimau Multi Putra Pratama Tbk (CMPP). Riska Afriani dari OSO Sekuritas melihat rencana backdoor listing yang dilakukan IAA cukup efektif mengingat proses yang dilakukan jadi lebih cepat dan mudah, dibandingkan lewat IPO. "Jika mereka mau IPO, harus melapor OJK dan audit kinerja keuangan terakhir. Prosesnya akan lebih rumit apalagi kalau mereka mau dana yang cukup besar, memang lebih efektif lewat backdoor listing," terang Riska kepada KONTAN, Senin (4/9).
Kata analis soal backdoor listing AirAsia
KONTAN.CO.ID - Persaingan industri penerbangan Indonesia semakin semarak dengan rencana PT Indonesia Air Asia (IAA) untuk melantai di pasar saham Indonesia melalui proses backdoor listing. Perusahaan yang menjadi target backdoor listing adalah PT Rimau Multi Putra Pratama Tbk (CMPP). Riska Afriani dari OSO Sekuritas melihat rencana backdoor listing yang dilakukan IAA cukup efektif mengingat proses yang dilakukan jadi lebih cepat dan mudah, dibandingkan lewat IPO. "Jika mereka mau IPO, harus melapor OJK dan audit kinerja keuangan terakhir. Prosesnya akan lebih rumit apalagi kalau mereka mau dana yang cukup besar, memang lebih efektif lewat backdoor listing," terang Riska kepada KONTAN, Senin (4/9).