KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Salah satu lini bisnis Kawan Lama Group yakni PT Kawan Lama Sejahtera kian gesit kembangkan bisnis, salah satunya di bisnis online. Saat ini saja sudah ada sejumlah situs online yang bercokol di perusahaan tersebut. Sebut saja Kawanlama.com, Ruparupa.com, klikMRO.com serta Krisbow.com. Nah, kalau biasanya bisnis online kerap menyasar pasar ritel, kini Kawan Lama mulai serius menggarap sektor perusahaan. Salah satunya di situs klikMRO.com. Menurut Aulia Adriani, Head of External Communication Marketing Department PT Kawan Lama Sejahtera, kelahiran situs klikMRO.com pada tahun 2016 tidak terlepas dari adanya kebutuhan pelanggan dari perusahaan yang butuh barang pengadaan (procurement). "Akhirnya kami buat situs tersebut dan pengguna bisa memilih barang yang dibutuhkan tanpa harus ke toko konvensional terlebih dahulu," katanya kepada KONTAN, Senin (19/2).
Kawan Lama Group geber bisnis online
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Salah satu lini bisnis Kawan Lama Group yakni PT Kawan Lama Sejahtera kian gesit kembangkan bisnis, salah satunya di bisnis online. Saat ini saja sudah ada sejumlah situs online yang bercokol di perusahaan tersebut. Sebut saja Kawanlama.com, Ruparupa.com, klikMRO.com serta Krisbow.com. Nah, kalau biasanya bisnis online kerap menyasar pasar ritel, kini Kawan Lama mulai serius menggarap sektor perusahaan. Salah satunya di situs klikMRO.com. Menurut Aulia Adriani, Head of External Communication Marketing Department PT Kawan Lama Sejahtera, kelahiran situs klikMRO.com pada tahun 2016 tidak terlepas dari adanya kebutuhan pelanggan dari perusahaan yang butuh barang pengadaan (procurement). "Akhirnya kami buat situs tersebut dan pengguna bisa memilih barang yang dibutuhkan tanpa harus ke toko konvensional terlebih dahulu," katanya kepada KONTAN, Senin (19/2).