JAKARTA. Pemerintah yakin bisa menyelesaikan pembangunan sejumlah kawasan industri dengan segera. Awal bulan lalu, pemerintah bahkan sudah melakukan groundbreaking salah kawasan industri Marowali Tsingshan di Bahodopi, Sulawesi Tengah. Menurut Menteri Perindustrian Saleh Husin, kawasan industri tersebut akan diresmikan pada April 2015. "Saya sudah bilang ke Presiden Joko Widodo, dan akan diresmikan beliau," ujar Saleh, Rabu (24/12) di kantor presiden, Jakarta. Saat ini sejumlah fasilitas di kawasan industri Marowali sudah dalam tahap akhir penyelesaian. Termasuk diantaranya pembangunan dua tungku smelter, yang dibangun oleh produsen Nikel PT Sulawesi Mining Investment. Saleh juga bilang nilai investasi kawasan industri Marowali ini mencapai US$ 4,2 miliar. Investor yang terlibat dalam pembangunanya berasal dari China dan beberapa investor nasional.
Kawasan industri Marowali diresmikan April 2015
JAKARTA. Pemerintah yakin bisa menyelesaikan pembangunan sejumlah kawasan industri dengan segera. Awal bulan lalu, pemerintah bahkan sudah melakukan groundbreaking salah kawasan industri Marowali Tsingshan di Bahodopi, Sulawesi Tengah. Menurut Menteri Perindustrian Saleh Husin, kawasan industri tersebut akan diresmikan pada April 2015. "Saya sudah bilang ke Presiden Joko Widodo, dan akan diresmikan beliau," ujar Saleh, Rabu (24/12) di kantor presiden, Jakarta. Saat ini sejumlah fasilitas di kawasan industri Marowali sudah dalam tahap akhir penyelesaian. Termasuk diantaranya pembangunan dua tungku smelter, yang dibangun oleh produsen Nikel PT Sulawesi Mining Investment. Saleh juga bilang nilai investasi kawasan industri Marowali ini mencapai US$ 4,2 miliar. Investor yang terlibat dalam pembangunanya berasal dari China dan beberapa investor nasional.