KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank KB Bukopin Tbk (BBKP) tengah melakukan transformasi besar-besaran. Transformasi bank yang sekarang menggunakan merek KB Bank ini tidak lepas dari peran dan dukungan KB Finansial Group (KBFG), sebagai perusahaan
holding. Raksasa keuangan di Korea Selatan ini masuk jadi pemegang saham KB Bank dengan mengakuisisi 22% saham bank yang dulu bernama Bank Bukopin ini. KBFG masuk lewat Kookmin Bank. Fokus utama KBFG setelah mengakuisisi 22% saham bank yang juga diperdagangkan di bursa dengan kode BBKP itu adalah memperbaiki likuiditas dan permodalan.
Setelah itu, secara bertahap, KBFG menambah porsi saham di KB Bank. Hingga pada akhirnya, di 2021, KBFG melalui Kookmin Bank menjadi pemegang saham mayoritas dengan menggenggam 67% saham KB Bank.
Baca Juga: Kominfo Dukung Penuh Transformasi Data Kependudukan Berbasis Digital Penggantian resmi nama Bank Bukopin menjadi KB Bank baru dilakukan setelah KBFG menjadi pemegang saham mayoritas. KBFG pun menunjukkan komitmennya sebagai pemegang saham mayoritas untuk memperbaiki kinerja KB Bank. Secara bertahap, kinerja KB Bank mulai menunjukkan banyak perbaikan. Ini karena permodalan dan likuiditas yang membaik berkat suntikan modal dari KBFG sebagai pengendali saham. Dukungan KBFG sebagai pengendali saham mayoritas di KB Bank bukan hanya dalam bentuk suntikan modal, namun juga dalam penugasan kepemimpinan bank tersebut. KBFG menunjuk Woo Yeul Lee sebagai Presiden Direktur menggantikan Chang Su Choi.
Baca Juga: Ubah Nama, KB Bank Perkuat Citra Bagian dari Raksasa Keuangan Korsel KBFG Setelah penunjukan Woo Yeul Leu, banyak sekali perubahan yang ia bawa masuk ke dalam KB Bukopin. Maklum saja, pria yang juga dikenal dengan nama Tom Lee ini sebelumnya pernah menjabat sebagai
Chief Strategic Officer (CFO) dan
Chief Human Resource Officer untuk KBFG. Ia juga pernah menjabat sebagai
IT Group Head KB Kookmin Bank. Tak ayal, perubahan besar-besaran terjadi, mulai dari pengembangan teknologi digital hingga KB Bukopin berganti merek dan logo menjadi KB Bank. "Kepanjangan KB itu Korea Best. Pada kenyataannya, di Korea Selatan, Kookmin Bank merupakan bank dan grup keuangan terbaik. Dengan berubahnya nama, tujuan utama adalah memberikan kepercayaan kepada masyarakat mengenai KB Financial Group itu sendiri," kata Tom belum lama ini.
Baca Juga: Ada Raksasa Keuangan Korea Selatan, di Balik Transformasi KB Bank Ini merupakan hasil kerja dan pemikiran Tom bersama tim manajemennya yang tangguh. KBFG sebagai pengendali saham juga memberi dukungan penuh pada perbaikan kinerja ini. Tom juga menyebut semua transformasi yang dilakukan sejak tahun 2021 merupakan bentuk komitmen KBFG sebagai pengendali saham dalam mendukung KB Bank menjadi bank yang dipercaya dalam melayani kebutuhan dan solusi keuangan masyarakat di Indonesia. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Harris Hadinata