KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) memastikan pembangunan proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) terus berjalan. Hal ini merespon adanya informasi Kereta Teknis yang keluar jalur di proyek Kereta Cepat Jakarta – Bandung (KCJB) pada Minggu (18/12). Corporate Secretary KCIC, Rahadian Ratry menyampaikan, kereta yang keluar jalur bukanlah rangkaian Kereta Cepat. Akan tetapi Rangkaian Kereta Kerja berupa Lokomotif Kerja dan Mesin Pemasangan Rel (ballasted) Rahadian mengatakan, kejadian tersebut terjadi pada 18 Desember 2022 sekitar pukul 17.00 WIB di desa Cempaka Mekar, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat. Saat ini 2 korban luka luka sudah mendapatkan perawatan di RS Santosa Bandung, 2 orang korban luka ringan sudah diperbolehkan pulang.
KCIC Pastikan Proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung Terus Berjalan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) memastikan pembangunan proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) terus berjalan. Hal ini merespon adanya informasi Kereta Teknis yang keluar jalur di proyek Kereta Cepat Jakarta – Bandung (KCJB) pada Minggu (18/12). Corporate Secretary KCIC, Rahadian Ratry menyampaikan, kereta yang keluar jalur bukanlah rangkaian Kereta Cepat. Akan tetapi Rangkaian Kereta Kerja berupa Lokomotif Kerja dan Mesin Pemasangan Rel (ballasted) Rahadian mengatakan, kejadian tersebut terjadi pada 18 Desember 2022 sekitar pukul 17.00 WIB di desa Cempaka Mekar, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat. Saat ini 2 korban luka luka sudah mendapatkan perawatan di RS Santosa Bandung, 2 orang korban luka ringan sudah diperbolehkan pulang.