Kebanyakan konsumsi vitamin D bisa sebabkan keracunan, ini efek sampingnya



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saat pandemi Covid-19, menjaga imunitas tubuh bisa dilakukan dengan cara mengonsumsi vitamin. Salah satunya adalah vitamin D. 

Banyak manfaat Vitamin D bagi tubuh. Salah satunya, vitamin D bermanfaat untuk menjaga kekebalan tubuh maupun menjaga kekuataan tulang. 

Asupan vitamin D juga bisa didapatkan dari konsumsi makanan seperti kuning telur, keju, ikan salmon, tuna, dan hati sapi. 

Selain itu, ada cara yang jauh lebih mudah dan murah untuk mendapatkan vitamin ini, khususnya bagi kita yang tinggal di negara tropis. 

Berjemur di bawah sinar matahari di waktu yang tepat memungkinkan tubuh mendapatkan vitamin D dengan memadai. 

Baca Juga: Penderita asam lambung boleh makan 6 buah ini, apa saja?

Sayangnya, banyak orang masih sulit memenuhinya sehingga memilih mengkonsumsi suplemen vitamin D. Saat ini memang sudah cukup banyak suplemen vitamin D kemasan yang dijual dengan dosis yang beragam.  

Kebiasaan konsumsi suplemen vitamin D memang bertujuan baik. Namun dosis yang terlalu tinggi tidak dianjurkan karena dapat memicu efek samping yang kurang baik.

Vitamin D adalah jenis yang larut dalam lemak sehingga dosis yang berlebihan dapat menyebabkan penumpukan. Jumlah yang terlalu tinggi ini bisa mencapai level yang berbahaya sehingga malah menjadi racun dalam tubuh.

Baca Juga: Cukup minum air putih, begini 3 cara sederhana mencegah gula darah tinggi

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie