KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kebijakan restrukturisasi program Kredit Usaha Rakyat (KUR) kini tampak serius digodok pemerintah. Setelah beberapa pekan terakhir wacana kebijakan tersebut beredar, kini kebijakan tersebut rasa-rasanya bakal rilis dalam waktu dekat. Deputi Bidang Usaha Mikro Kementerian Koperasi dan UKM Yulius bilang Menteri Koordinator Bidang Perekonomian sudah mulai proses membahas dan penetapan Peraturan Menteri terkait kebijakan restrukturisasi KUR tersebut. Ia bilang beberapa kriteria debitur KUR sudah ditentukan. Yulius mengungkapkan salah satu kriterianya adalah debitur KUR dengan kualitas kredit ada pada kolektibilitas dua, dalam perhatian khusus atau tiga kurang lancar pada saat pemberian fasilitas restrukturisasi KUR.
Kebijakan Restrukturisasi KUR Tengah Digodok Pemerintah, Ini Bocorannya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kebijakan restrukturisasi program Kredit Usaha Rakyat (KUR) kini tampak serius digodok pemerintah. Setelah beberapa pekan terakhir wacana kebijakan tersebut beredar, kini kebijakan tersebut rasa-rasanya bakal rilis dalam waktu dekat. Deputi Bidang Usaha Mikro Kementerian Koperasi dan UKM Yulius bilang Menteri Koordinator Bidang Perekonomian sudah mulai proses membahas dan penetapan Peraturan Menteri terkait kebijakan restrukturisasi KUR tersebut. Ia bilang beberapa kriteria debitur KUR sudah ditentukan. Yulius mengungkapkan salah satu kriterianya adalah debitur KUR dengan kualitas kredit ada pada kolektibilitas dua, dalam perhatian khusus atau tiga kurang lancar pada saat pemberian fasilitas restrukturisasi KUR.