KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tak banyak sentimen penggerak, pergerakan rupiah terhadap dollar AS dalam sepekan terakhir cenderung menguat. Pekan depan, pergerakan rupiah diperkirakan moderat dengan kecenderungan melemah. Mengutip data Bloomberg, Jumat (6/12) pukul 17.27 WIB, rupiah menguat 0,22% ke level Rp 14.038 per dollar AS. Di kurs tengah Bank Indonesia (BI) atau JISDOR, rupiah menguat 0,40% menjadi Rp 14.037 per dollar AS. Ekonom Samuel Asset Management Lana Soelistianingsih mengatakan, pergerakan rupiah dalam sepekan ini cenderung menguat. Hal ini disebabkan tiga hal. Pertama, karena pergerakan dollar AS yang cenderung melemah dan berdampak positif bagi rupiah. Kedua, didukung oleh sentimen mata uang regional yang cenderung menguat terhadap dollar AS.
Kebutuhan dolar AS meningkat, rupiah berpotensi melemah pekan depan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tak banyak sentimen penggerak, pergerakan rupiah terhadap dollar AS dalam sepekan terakhir cenderung menguat. Pekan depan, pergerakan rupiah diperkirakan moderat dengan kecenderungan melemah. Mengutip data Bloomberg, Jumat (6/12) pukul 17.27 WIB, rupiah menguat 0,22% ke level Rp 14.038 per dollar AS. Di kurs tengah Bank Indonesia (BI) atau JISDOR, rupiah menguat 0,40% menjadi Rp 14.037 per dollar AS. Ekonom Samuel Asset Management Lana Soelistianingsih mengatakan, pergerakan rupiah dalam sepekan ini cenderung menguat. Hal ini disebabkan tiga hal. Pertama, karena pergerakan dollar AS yang cenderung melemah dan berdampak positif bagi rupiah. Kedua, didukung oleh sentimen mata uang regional yang cenderung menguat terhadap dollar AS.