KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja kegiatan usaha terlihat meningkat pada awal tahun 2024 jika dibandingkan dengan akhir tahun 2023. Hasil Survei Kegiatan Dunia Usaha (SKDU) Bank Indonesia (BI) mencatat, kinerja kegiatan dunia usaha meningkat pada kuartal I-2024. Hal ini tercermin dari nilai Saldo Bersih Tertimbang (SBT) sebesar 14,11%, lebih tinggi dari SBT pada kuartal IV-2023 sebesar 13,17%. Wakil Ketua Umum Koordinator Bidang Organisasi, Hukum, dan Komunikasi Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin), Yukki Nugrahawan Hanafi mengatakan, geliat dunia usaha menjadi lebih positif dan optimis pada kuartal I-2024 Hal ini didukung oleh konsumsi domestik menjelang beberapa momentum daya beli masyarakat seperti tahun baru Imlek, pelaksanaan pemilu Februari lalu, bulan Ramadan, dan Hari Raya Lebaran.
Kegiatan Usaha Makin Moncer pada Kuartal I 2024, Begini Kata Pengusaha
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja kegiatan usaha terlihat meningkat pada awal tahun 2024 jika dibandingkan dengan akhir tahun 2023. Hasil Survei Kegiatan Dunia Usaha (SKDU) Bank Indonesia (BI) mencatat, kinerja kegiatan dunia usaha meningkat pada kuartal I-2024. Hal ini tercermin dari nilai Saldo Bersih Tertimbang (SBT) sebesar 14,11%, lebih tinggi dari SBT pada kuartal IV-2023 sebesar 13,17%. Wakil Ketua Umum Koordinator Bidang Organisasi, Hukum, dan Komunikasi Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin), Yukki Nugrahawan Hanafi mengatakan, geliat dunia usaha menjadi lebih positif dan optimis pada kuartal I-2024 Hal ini didukung oleh konsumsi domestik menjelang beberapa momentum daya beli masyarakat seperti tahun baru Imlek, pelaksanaan pemilu Februari lalu, bulan Ramadan, dan Hari Raya Lebaran.