KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah menyiapkan 660 juta dosis vaksin virus corona (Covid-19) untuk vaksinasi. Angka tersebut untuk mencapai herd immunity dalam pandemi Covid-19. Indonesia sudah dipastikan mendapatkan separuh dari total vaksin tersebut atau sebanyak 330 juta dosis. "Kita sudah men-secure, yang pastinya sekitar 330 juta dengan opsi tambahan sekitar 330 juta sehingga kita sudah secure 660 juta," ujar Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin saat konferensi pers, Selasa (29/12). Budi menjelaskan bahwa untuk mengejar herd immunity, Indonesia harus melakukan vaksinasi kepada 181 juta orang. Sesuai dengan standar Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), angka tersebut membutuhkan sua kali dosis ditambah dengan 15% sehingga total kebutuhan vaksin sebanyak 426 juta dosis.
Kejar herd immunity, pemerintah incar 660 juta dosis vaksin corona
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah menyiapkan 660 juta dosis vaksin virus corona (Covid-19) untuk vaksinasi. Angka tersebut untuk mencapai herd immunity dalam pandemi Covid-19. Indonesia sudah dipastikan mendapatkan separuh dari total vaksin tersebut atau sebanyak 330 juta dosis. "Kita sudah men-secure, yang pastinya sekitar 330 juta dengan opsi tambahan sekitar 330 juta sehingga kita sudah secure 660 juta," ujar Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin saat konferensi pers, Selasa (29/12). Budi menjelaskan bahwa untuk mengejar herd immunity, Indonesia harus melakukan vaksinasi kepada 181 juta orang. Sesuai dengan standar Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), angka tersebut membutuhkan sua kali dosis ditambah dengan 15% sehingga total kebutuhan vaksin sebanyak 426 juta dosis.