KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Pemerintah tengah mengkaji kebijakan baru untuk memenuhi kebutuhan daging nasional sekaligus menggerakkan ekonomi sektor peternakan. Opsinya adalah memberikan kelonggaran atau membebaskan impor sapi hidup, namun di sisi lain memperketat masuknya daging sapi beku. Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan (Zulhas), menjelaskan bahwa kebijakan ini bertujuan agar ada nilai tambah yang dinikmati di dalam negeri. Dengan mengimpor sapi hidup, ekosistem usaha seperti penggemukan hingga penyerapan pakan akan bergerak. “Kalau kita mau pemberdayaan, maka kita bebaskan impor sapinya. Sapi hidup, agar punya nilai tambah,” ujarnya usai rapat koordinasi di kantor, Senin (29/12).
Kejar Nilai Tambah, Pemerintah Bakal Buka Impor Sapi Hidup dan Perketat Daging Beku
KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Pemerintah tengah mengkaji kebijakan baru untuk memenuhi kebutuhan daging nasional sekaligus menggerakkan ekonomi sektor peternakan. Opsinya adalah memberikan kelonggaran atau membebaskan impor sapi hidup, namun di sisi lain memperketat masuknya daging sapi beku. Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan (Zulhas), menjelaskan bahwa kebijakan ini bertujuan agar ada nilai tambah yang dinikmati di dalam negeri. Dengan mengimpor sapi hidup, ekosistem usaha seperti penggemukan hingga penyerapan pakan akan bergerak. “Kalau kita mau pemberdayaan, maka kita bebaskan impor sapinya. Sapi hidup, agar punya nilai tambah,” ujarnya usai rapat koordinasi di kantor, Senin (29/12).