KONTAN.CO.ID - SAN FRANCISCO. Kekayaan pendiri dan pemilik Facebook Mark Zuckerberg turun US$ 4,9 miliar (atau sekitar Rp 67,5 triliun) dalam sehari, Senin (19/3), setelah terjadi kebocoran data 50 juta pengguna Facebook kepada agensi iklan tim sukses Donald Trump. Seperti dikutip Bloomberg, Zuckerberg pada Jumat lalu mengatakan, perusahaan konsultan dan advertising Cambridge Analytica menerima data melalui pengembang aplikasi di jaringan sosialnya, dan ini melanggar kebijakan Facebook. Perusahaan tersebut memanen data dari 50 juta pengguna tanpa izin. Parlemen AS dan Eropa hendak mendengar langsung dari Zuckerberg alasan perusahaan konsultan tersebut bisa mengambil data tanpa izin.
Data 50 juta pengguna Facebook bocor, kekayaan Zuckerberg terpangkas Rp 67 triliun
KONTAN.CO.ID - SAN FRANCISCO. Kekayaan pendiri dan pemilik Facebook Mark Zuckerberg turun US$ 4,9 miliar (atau sekitar Rp 67,5 triliun) dalam sehari, Senin (19/3), setelah terjadi kebocoran data 50 juta pengguna Facebook kepada agensi iklan tim sukses Donald Trump. Seperti dikutip Bloomberg, Zuckerberg pada Jumat lalu mengatakan, perusahaan konsultan dan advertising Cambridge Analytica menerima data melalui pengembang aplikasi di jaringan sosialnya, dan ini melanggar kebijakan Facebook. Perusahaan tersebut memanen data dari 50 juta pengguna tanpa izin. Parlemen AS dan Eropa hendak mendengar langsung dari Zuckerberg alasan perusahaan konsultan tersebut bisa mengambil data tanpa izin.