JAKARTA. Industri reksadana bertumbuh sepanjang tahun ini. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat, dana kelolaan reksadana bertambah Rp 53,96 triliun year to date. Direktur Pengelolaan Investasi OJK Sujanto mengatakan, dana kelolaan reksadana mencapai Rp 324,80 triliun per 2 September 2016. Nilai tersebut naik 19,92% dibandingkan akhir Desember 2015 yang sebesar Rp 270,84 triliun. Dia merinci, mayoritas dana kelolaan masih didominasi reksadana saham yang tercatat Rp 111,81 triliun dengan jumlah reksadana 210 produk. Kemudian, reksadana syariah tercatat Rp 10,63 triliun dengan jumlah reksadana 114 produk.
Kelolaan reksadana bertambah Rp 53,96 triliun
JAKARTA. Industri reksadana bertumbuh sepanjang tahun ini. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat, dana kelolaan reksadana bertambah Rp 53,96 triliun year to date. Direktur Pengelolaan Investasi OJK Sujanto mengatakan, dana kelolaan reksadana mencapai Rp 324,80 triliun per 2 September 2016. Nilai tersebut naik 19,92% dibandingkan akhir Desember 2015 yang sebesar Rp 270,84 triliun. Dia merinci, mayoritas dana kelolaan masih didominasi reksadana saham yang tercatat Rp 111,81 triliun dengan jumlah reksadana 210 produk. Kemudian, reksadana syariah tercatat Rp 10,63 triliun dengan jumlah reksadana 114 produk.