KONTAN.CO.ID - PEKANBARU. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi musim kemarau masih berlangsung hingga bulan Oktober 2019. Hal itu dikatakan Kepala Pusat Meteorologi Publik Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Fachri Rajab kepada Kompas.com usai mengikuti Rapat Koordinasi Penanggulangan dan Pencegahan Karhutla di Gedung Daerah Riau di Pekanbaru, Sabtu (14/9). "Untuk Riau, kami perkirakan kemarau sampai dengan pertengahan Oktober, dan musim hujan di pertengahan bulan Oktober 2019," kata dia. Dia mengatakan, intensitas hujan di pertengahan Oktober, diprediksi masih rendah hingga sedang. "Tapi nanti puncak musim hujannya sekitar Desember 2019," sambung Fachri.
Kemarau di Riau berlangsung hingga Oktober 2019, kabut asap masih pekat
KONTAN.CO.ID - PEKANBARU. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi musim kemarau masih berlangsung hingga bulan Oktober 2019. Hal itu dikatakan Kepala Pusat Meteorologi Publik Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Fachri Rajab kepada Kompas.com usai mengikuti Rapat Koordinasi Penanggulangan dan Pencegahan Karhutla di Gedung Daerah Riau di Pekanbaru, Sabtu (14/9). "Untuk Riau, kami perkirakan kemarau sampai dengan pertengahan Oktober, dan musim hujan di pertengahan bulan Oktober 2019," kata dia. Dia mengatakan, intensitas hujan di pertengahan Oktober, diprediksi masih rendah hingga sedang. "Tapi nanti puncak musim hujannya sekitar Desember 2019," sambung Fachri.