KONTAN.CO.ID - LONDON. Jumlah korban meninggal di Inggris akibat wabah virus corona baru naik 739 menjadi 27.510 orang pada Jumat (1/5). Data baru menunjukkan, orang-orang di daerah yang kurang beruntung terkena dampak yang lebih buruk. Peningkatan korban meninggal itu terjadi ketika Menteri Kesehatan Matt Hancock mengumumkan, Inggris telah mencapai tujuannya untuk melakukan 100.000 tes virus corona per hari pada akhir April. Sebanyak 122.347 tes virus tercapai pada Kamis (30/4), Hancock mengatakan dalam pengarahan harian tentang respons pemerintah terhadap pandemi, dan menyebutkan, peningkatan tersebut sebagai "pencapaian luar biasa".
Kematian tembus 27.000, PM Inggris: Kami sudah lewati puncak wabah corona
KONTAN.CO.ID - LONDON. Jumlah korban meninggal di Inggris akibat wabah virus corona baru naik 739 menjadi 27.510 orang pada Jumat (1/5). Data baru menunjukkan, orang-orang di daerah yang kurang beruntung terkena dampak yang lebih buruk. Peningkatan korban meninggal itu terjadi ketika Menteri Kesehatan Matt Hancock mengumumkan, Inggris telah mencapai tujuannya untuk melakukan 100.000 tes virus corona per hari pada akhir April. Sebanyak 122.347 tes virus tercapai pada Kamis (30/4), Hancock mengatakan dalam pengarahan harian tentang respons pemerintah terhadap pandemi, dan menyebutkan, peningkatan tersebut sebagai "pencapaian luar biasa".