JAKARTA. Lama tidak terdengar kabarnya, putera mantan Presiden Soeharto, Bambang Trihatmodjo kembali membuat berita mengejutkan! Perintis Bimantara Group ini kembali masuk bisnis energi. Lewat Kreaasindo Resources Indonesia, Bambang Tri akan membangun kawasan industri minyak dan gas (migas) seluas 600 hektare di Situbondo, Jawa Timur. Di atas lahan ini, Bambang akan membangun industri migas yang terintegrasi, dengan membangun kilang minyak, kilang gas alam atau liquefied natural gas (LNG), kilang liquefied petroleum gas (LPG) hingga pembangkit listrik dengan daya sebesar 730 mega watt dari hasil penyulingan minyak bumi (kokas). Direktur Utama Kreasindo Resources Indonesia (KRI) Rudy Radjab menjelaskan, pembangunan kilang di Situbondo akan mencuil 300 hektare. Rencananya, kilang tersebut memiliki kapasitas 150.000 barel per hari (bph). "Investasinya sekitar US$ 5 miliar untuk kilang minyak saja," ujar Rudy kepada KONTAN, Rabu (3/3).
Kembalinya Bambang Tri di bisnis energi
JAKARTA. Lama tidak terdengar kabarnya, putera mantan Presiden Soeharto, Bambang Trihatmodjo kembali membuat berita mengejutkan! Perintis Bimantara Group ini kembali masuk bisnis energi. Lewat Kreaasindo Resources Indonesia, Bambang Tri akan membangun kawasan industri minyak dan gas (migas) seluas 600 hektare di Situbondo, Jawa Timur. Di atas lahan ini, Bambang akan membangun industri migas yang terintegrasi, dengan membangun kilang minyak, kilang gas alam atau liquefied natural gas (LNG), kilang liquefied petroleum gas (LPG) hingga pembangkit listrik dengan daya sebesar 730 mega watt dari hasil penyulingan minyak bumi (kokas). Direktur Utama Kreasindo Resources Indonesia (KRI) Rudy Radjab menjelaskan, pembangunan kilang di Situbondo akan mencuil 300 hektare. Rencananya, kilang tersebut memiliki kapasitas 150.000 barel per hari (bph). "Investasinya sekitar US$ 5 miliar untuk kilang minyak saja," ujar Rudy kepada KONTAN, Rabu (3/3).