Kembangkan EBT, Bukaka (BUKK) Investasi Rp 150 Miliar di Perusahaan Afiliasi



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bukaka Teknik Utama Tbk (BUKK) menambah investasi di PT Malea Energy, yang merupakan afiliasi dari BUKK. Investasi ini dilakukan melalui pengambilan bagian atas saham baru yang akan diterbitkan oleh Malea Energy dengan nilai Rp 150 miliar atau setara 4,78% dari ekuitas BUKK.

Rinciannya, BUKK mengambil alih saham yang diterbitkan oleh Malea Energy sebanyak 150.000 saham masing-masing senilai Rp 1 juta. Investasi ini dilaksanakan berdasarkan hasil keputusan di luar rapat pemegang saham (sirkuler) PT Malea Energy tanggal 24 Desember 2021.

Dalam keterbukaan informasi di laman Bursa Efek Indonesia, Senin (27/12), Direksi BUKK mengatakan, pertimbangan dan alasan dilakukannya penambahan investasi karena BUKK berencana untuk mengembangkan bisnis di bidang energi dengan meningkatkan investasi penyertaan modal di Malea Energy yang bergerak di bidang pengembangan pembangkit listrik tenaga air.


Baca Juga: Anak usaha Bukaka (BUKK) raih kontrak pembangunan jembatan dari Kementerian PUPR

Bukaka bermaksud untuk turut serta mendukung program penyediaan tenaga listrik pemerintah dengan memfokuskan pada pembangkit listrik tenaga energi baru dan terbarukan (EBT). Transaksi ini disebut akan memberikan nilai tambah bagi BUKK.

Dengan terlaksanakannya penambahan investasi ini, Bukaka akan dapat mengembangkan usahanya di bidang investasi energi melalui pembangkit listrik tenaga air (PLTA). Selain itu, transaksi ini juga akan meningkatkan laba Bukaka yang dapat menciptakan nilai tambah kembali bagi pemegang saham.

Transaksi ini merupakan transaksi afiliasi sebagaimana dimaksud dalam POJK 42/2020. Hal ini dikarenakan antara BUKK dengan PT Malea Energy terdapat hubungan afiliasi berupa adanya satu anggota direksi atau dewan komisaris yang sama.

Suhaeli Kalla menjabat sebagai Komisaris Utama BUKK, sedangkan di Malea Energy Suhaeli menjabar sebagai direktur utama. Solihin Jusuf Kalla menjabat sebagai Komisaris BUKK dan menjabat sebagai komisaris utama PT Malea Energy. Sedangkan Abdullah Afifuddin Suhaeli menjabat sebagai direktur Bukaka dan menjabat juga sebagai direktur di Malea Energy.

Baca Juga: Bukaka (BUKK) peroleh fasilitas pinjaman dari Bank Mandiri (BMRI)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati