KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dalam upaya mengembangkan kapasitas Industri Kecil dan Menengah (IKM) serta Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Kendal dan Kabupetan Demak, Jawa Tengah, PT Indonesia Eximbank atau Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) bekerja sama dengan pemerintah daerah setempat. Kerja sama ini tertuang dalam Nota Kesepahaman yang ditandatangani pada hari kamis (25/3) oleh Direktur Eksekutif LPEI D. James Rompas dengan Bupati Kendal Dico Ganinduto di Kendal dan disaksikan oleh Menteri Keuangan RI. Pada saat yang bersamaan di tempat yang berbeda, penandatanganan Nota Kesepahaman kerja sama juga dilakukan oleh Agus Windiarto, Direktur Pelaksana III dengan Pemerintah Kabupaten Demak di Demak yang disaksikan oleh Wakil Menteri Keuangan RI.
Kembangkan kapasitas IKM & UMKM Jawa Tengah, LPEI gandeng Pemda Kendal dan Demak
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dalam upaya mengembangkan kapasitas Industri Kecil dan Menengah (IKM) serta Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Kendal dan Kabupetan Demak, Jawa Tengah, PT Indonesia Eximbank atau Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) bekerja sama dengan pemerintah daerah setempat. Kerja sama ini tertuang dalam Nota Kesepahaman yang ditandatangani pada hari kamis (25/3) oleh Direktur Eksekutif LPEI D. James Rompas dengan Bupati Kendal Dico Ganinduto di Kendal dan disaksikan oleh Menteri Keuangan RI. Pada saat yang bersamaan di tempat yang berbeda, penandatanganan Nota Kesepahaman kerja sama juga dilakukan oleh Agus Windiarto, Direktur Pelaksana III dengan Pemerintah Kabupaten Demak di Demak yang disaksikan oleh Wakil Menteri Keuangan RI.