KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah berencana mengembangkan bandara dan penerbangan berbiaya murah atau low cost carrier (LCC). Hal ini bertujuan untuk menggenjot sektor pariwisata agar dapat menghasilkan devisa negara. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan pihaknya akan menyiapkan beberapa insentif untuk mendukung pengenmbangan penerbangan LCC. “Pertama, kita akan perluas seluas-luasnya jaringan dan operasional di seluruh Indonesia sehingga fleksibilitas mereka meningkat,” katanya seperti dikutip dalam website Kementerian Perhubungan pada Selasa (10/7).
Kembangkan penerbangan murah, Menhub akan temui Pertamina bahas harga avtur
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah berencana mengembangkan bandara dan penerbangan berbiaya murah atau low cost carrier (LCC). Hal ini bertujuan untuk menggenjot sektor pariwisata agar dapat menghasilkan devisa negara. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan pihaknya akan menyiapkan beberapa insentif untuk mendukung pengenmbangan penerbangan LCC. “Pertama, kita akan perluas seluas-luasnya jaringan dan operasional di seluruh Indonesia sehingga fleksibilitas mereka meningkat,” katanya seperti dikutip dalam website Kementerian Perhubungan pada Selasa (10/7).