KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan Listrik Negara (PLN) Persero menandatangani perjanjian kerjasama dengan tujuh perguruan tinggi negeri (PTN) yakni UI, IPB,ITB,UGM,Undip, ITS dan Udayana. Kerjasama ini merupakan bentuk nyata kepedulian PLN dalam pemberdayaan sumber daya manusia,dalam penelitian dan pengembangan bidang ketenagalistrikan Tanah Air. Kerjasama ini meliputi program magang bersertifikat sesuai kompetensi bidang ketenagalistrikan, penelitian dan pengembangan bidang ketenagalistrikan, pembangkit Merah Putih meliputi design project, kajian kelayakan project, konsultasi terkait dan site investigasi. Ada juga proyek listrik nasional meliputi penelitian dan pengembangan kendaraan listrik, penelitian dan pengembangan terkait peralatan pendukung kendaraan listrik, dan pengembangan lainnya yang diperlukan untuk mendukung kegiatan penyediaan tenaga listrik.
Kembangkan potensi dan inovasi ketenagalistrikan, PLN gandeng 7 PTN
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan Listrik Negara (PLN) Persero menandatangani perjanjian kerjasama dengan tujuh perguruan tinggi negeri (PTN) yakni UI, IPB,ITB,UGM,Undip, ITS dan Udayana. Kerjasama ini merupakan bentuk nyata kepedulian PLN dalam pemberdayaan sumber daya manusia,dalam penelitian dan pengembangan bidang ketenagalistrikan Tanah Air. Kerjasama ini meliputi program magang bersertifikat sesuai kompetensi bidang ketenagalistrikan, penelitian dan pengembangan bidang ketenagalistrikan, pembangkit Merah Putih meliputi design project, kajian kelayakan project, konsultasi terkait dan site investigasi. Ada juga proyek listrik nasional meliputi penelitian dan pengembangan kendaraan listrik, penelitian dan pengembangan terkait peralatan pendukung kendaraan listrik, dan pengembangan lainnya yang diperlukan untuk mendukung kegiatan penyediaan tenaga listrik.