KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Guna memuluskan rencana bisnis ke bentuk digital di tahun 2018 ini, PT Mitra Komunikasi Nusantara Tbk menjalin kerja sama dengan perusahaan financial technology (fintech) yakni KIMO. Direktur dan founder Mitra Komunikasi Nusantara, Roby Tan mengatakan, dalam waktu dekat ini pihaknya akan mulai meresmikan kerja sama tersebut. "Saat ini kami masih dalam proses melakukan kajian efisiensi dan piloting untuk memastikan kenyamanan mitra dalam mengakses sistem ini," ujar Roby kepada Kontan.co.id, Jumat (9/2). Sebagaimana diketahui, tahun ini, perusahaan berkode saham MKNT di Bursa Efek Indonesia (BEI) tersebut akan fokus menggarap pasar layanan digital agar lebih efisien secara operasional.
Kembangkan sistem digital, Mitra Komunikasi bidik pendapatan tumbuh 83,3%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Guna memuluskan rencana bisnis ke bentuk digital di tahun 2018 ini, PT Mitra Komunikasi Nusantara Tbk menjalin kerja sama dengan perusahaan financial technology (fintech) yakni KIMO. Direktur dan founder Mitra Komunikasi Nusantara, Roby Tan mengatakan, dalam waktu dekat ini pihaknya akan mulai meresmikan kerja sama tersebut. "Saat ini kami masih dalam proses melakukan kajian efisiensi dan piloting untuk memastikan kenyamanan mitra dalam mengakses sistem ini," ujar Roby kepada Kontan.co.id, Jumat (9/2). Sebagaimana diketahui, tahun ini, perusahaan berkode saham MKNT di Bursa Efek Indonesia (BEI) tersebut akan fokus menggarap pasar layanan digital agar lebih efisien secara operasional.