JAKARTA. Pelemahan kinerja ekspor kuartal I membuat Kementerian Perdagangan (Kemdag) mulai melakukan evaluasi target ekspor tahun 2012 ini. Sebagaimana diketahui, target ekspor Indonesia tahun ini dipatok sebesar US$ 230 miliar. Wakil Menteri Perdagangan, Bayu Krisnamurthi mengaku, belum bisa memastikan apakah target ekspor akan direvisi atau tidak. “Kalau nanti hasil kuartal II sama dengan kuartal I maka itu (koreksi) merupakan hal yang realistis untuk diterapkan,” terang Bayu, Selasa (8/5). Data Badan Pusat Statistik (BPS) menyebutkan, adanya pelemahan surplus perdagangan pada kuartal I-2012 dibanding surplus perdagangan kuartal I-2011. Surplus turun dari US$ 7,5 miliar pada kuartal I 2011 menjadi US$ 7 miliar pada kuartal I tahun ini.
Kemdag pertimbangkan revisi target ekspor
JAKARTA. Pelemahan kinerja ekspor kuartal I membuat Kementerian Perdagangan (Kemdag) mulai melakukan evaluasi target ekspor tahun 2012 ini. Sebagaimana diketahui, target ekspor Indonesia tahun ini dipatok sebesar US$ 230 miliar. Wakil Menteri Perdagangan, Bayu Krisnamurthi mengaku, belum bisa memastikan apakah target ekspor akan direvisi atau tidak. “Kalau nanti hasil kuartal II sama dengan kuartal I maka itu (koreksi) merupakan hal yang realistis untuk diterapkan,” terang Bayu, Selasa (8/5). Data Badan Pusat Statistik (BPS) menyebutkan, adanya pelemahan surplus perdagangan pada kuartal I-2012 dibanding surplus perdagangan kuartal I-2011. Surplus turun dari US$ 7,5 miliar pada kuartal I 2011 menjadi US$ 7 miliar pada kuartal I tahun ini.