KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian perdagangan (Kemendag) menargetkan kinerja ekspor non migas di tahun depan bisa meningkat hingga menjadi US$ 180 miliar. Dia mengatakan, ekspor non migas yang diproyeksikan membaik seiring dengan kondisi ekonomi yang diharapkan membaik pula. Sudah masuknya vaksin Covid-19 pun diharapkan bisa menjadi angin segar, khususnya pada pelaku usaha, sehingga aktivitas perekonomian bisa berlangsung normal. "Target tahun depan untuk non migas sekitar US$ 180 miliar. Mudah-mudahan kita bisa melewati Covid-19 ini dengan baik. Dan saya optimistis, kita bisa melewati masa pandemi ini sehingga bisa kembali seperti biasa," ujar Menteri Perdagangan Agus Suparmanto dalam konferensi pers, Jumat (18/12).
Kemendag targetkan ekspor non migas mencapai US$ 180 miliar di 2021
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian perdagangan (Kemendag) menargetkan kinerja ekspor non migas di tahun depan bisa meningkat hingga menjadi US$ 180 miliar. Dia mengatakan, ekspor non migas yang diproyeksikan membaik seiring dengan kondisi ekonomi yang diharapkan membaik pula. Sudah masuknya vaksin Covid-19 pun diharapkan bisa menjadi angin segar, khususnya pada pelaku usaha, sehingga aktivitas perekonomian bisa berlangsung normal. "Target tahun depan untuk non migas sekitar US$ 180 miliar. Mudah-mudahan kita bisa melewati Covid-19 ini dengan baik. Dan saya optimistis, kita bisa melewati masa pandemi ini sehingga bisa kembali seperti biasa," ujar Menteri Perdagangan Agus Suparmanto dalam konferensi pers, Jumat (18/12).