KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Darat akan melakukan revitalisasi Terminal Tipe A Tegal dengan alokasi pagu anggaran sebesar Rp 32 miliar yang bersumber dari Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) yang direncanakan selesai di bulan Oktober 2022. Direktur Jenderal Perhubungan Darat, Kemenhub, Budi Setiyadi saat acara Ground Breaking Terminal Tipe A Tegal pada Senin (7/3), mengatakan, pada prinsipnya pemerintah hadir untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat. Ia menyebut, sejak tahun 2018 sebanyak 125 Terminal Tipe A di Indonesia telah diserahkan dari Pemerintah Daerah kepada Pemerintah Pusat yaitu Kementerian Perhubungan yang selanjutnya dalam pengelolaannya akan dilakukan revitalisasi untuk meningkatkan minat masyarakat menggunakan angkutan umum.
Kemenhub Targetkan Revitalisasi Terminal Tipe A Rampung Oktober 2022
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Darat akan melakukan revitalisasi Terminal Tipe A Tegal dengan alokasi pagu anggaran sebesar Rp 32 miliar yang bersumber dari Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) yang direncanakan selesai di bulan Oktober 2022. Direktur Jenderal Perhubungan Darat, Kemenhub, Budi Setiyadi saat acara Ground Breaking Terminal Tipe A Tegal pada Senin (7/3), mengatakan, pada prinsipnya pemerintah hadir untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat. Ia menyebut, sejak tahun 2018 sebanyak 125 Terminal Tipe A di Indonesia telah diserahkan dari Pemerintah Daerah kepada Pemerintah Pusat yaitu Kementerian Perhubungan yang selanjutnya dalam pengelolaannya akan dilakukan revitalisasi untuk meningkatkan minat masyarakat menggunakan angkutan umum.