KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Keuangan melaporkan, penerimaan cukai hingga semester I 2022 mencapai Rp 121,5 triliun atau tumbuh 33% dari periode penerimaan cukai tahun sebelumnya yang sebesar Rp 91,3 triliun. Penerimaan ini juga sudah terealisasi sebanyak 40,42% dari target penerimaan cukai yang ada dalam UU APBN 2022, yakni sebesar Rp 203,92 triliun. Direktur Komunikasi dan Bimbingan Kepatuhan Pengguna Jasa Bea Cukai, Nirwala Dwi Heryanto memerinci, dari realisasi penerimaan cukai tersebut, diantaranya dihasilkan dari penerimaan Cukai Hasil Tembakau (CHT) yang realisasinya sebesar Rp 117,06 triliun, atau tumbuh 24,36% dari periode sama tahun lalu yakni Rp 88,5 triliun.
Kemenkeu Catat, Realisasi Penerimaan Cukai Rp 121,5 Triliun pada Semester I 2022
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Keuangan melaporkan, penerimaan cukai hingga semester I 2022 mencapai Rp 121,5 triliun atau tumbuh 33% dari periode penerimaan cukai tahun sebelumnya yang sebesar Rp 91,3 triliun. Penerimaan ini juga sudah terealisasi sebanyak 40,42% dari target penerimaan cukai yang ada dalam UU APBN 2022, yakni sebesar Rp 203,92 triliun. Direktur Komunikasi dan Bimbingan Kepatuhan Pengguna Jasa Bea Cukai, Nirwala Dwi Heryanto memerinci, dari realisasi penerimaan cukai tersebut, diantaranya dihasilkan dari penerimaan Cukai Hasil Tembakau (CHT) yang realisasinya sebesar Rp 117,06 triliun, atau tumbuh 24,36% dari periode sama tahun lalu yakni Rp 88,5 triliun.