KONTAN.CO.ID - Kementerian Perindustrian mengapresiasi kolaborasi yang dilakukan oleh karoseri dan pelaku usaha bus (perusahaan otobus) di Indonesia. Hal ini akan memperkuat daya saing sekaligus untuk terus mendorong peningkatan nilai tambah di dalam negeri. “Kreativitas dan desain karoseri Indonesia adalah salah satu yang terbaik di dunia, bahkan diakui secara global dengan biaya yang sangat kompetitif. Bus produksi karoseri Indonesia juga telah diterima di beberapa negara tujuan ekspor,” kata Plt. Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi dan Elektronika (ILMATE) Putu Juli Ardika dalam keterangannya di Jakarta, Minggu (21/7). Sabtu (20/7) kemarin, Putu melakukan kunjungan ke GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 sekaligus turut menghadiri Penyerahan Unit (handover) karoseri Tentrem ke beberapa Perusahaan Otobus (PO) di Indonesia Conventional Exhibition (ICE) BSD, Tangerang Selatan.
Kemenperin Apresiasi Kolaborasi Perusahaan Bus untuk Tingkatkan Nilai Tambah
KONTAN.CO.ID - Kementerian Perindustrian mengapresiasi kolaborasi yang dilakukan oleh karoseri dan pelaku usaha bus (perusahaan otobus) di Indonesia. Hal ini akan memperkuat daya saing sekaligus untuk terus mendorong peningkatan nilai tambah di dalam negeri. “Kreativitas dan desain karoseri Indonesia adalah salah satu yang terbaik di dunia, bahkan diakui secara global dengan biaya yang sangat kompetitif. Bus produksi karoseri Indonesia juga telah diterima di beberapa negara tujuan ekspor,” kata Plt. Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi dan Elektronika (ILMATE) Putu Juli Ardika dalam keterangannya di Jakarta, Minggu (21/7). Sabtu (20/7) kemarin, Putu melakukan kunjungan ke GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 sekaligus turut menghadiri Penyerahan Unit (handover) karoseri Tentrem ke beberapa Perusahaan Otobus (PO) di Indonesia Conventional Exhibition (ICE) BSD, Tangerang Selatan.