KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hasil produksi sementara kegiatan Pertanian Cerdas Iklim/Climate Smart Agriculture (CSA) tahun 2023 menunjukkan terjadi peningkatan rata-rata produktivitas pada lokasi Demontration Plot atau Demplot CSA di Provinsi Sulawesi Selatan sebesar 1,24 ton/ha Gabah Kering Panen (GKP) yakni 6,04 ton/ha di lokasi non CSA menjadi 7,28 ton/ha di lokasi CSA. Peningkatan produktivitas tersebut dikemukakan Kepala Pusat Penyuluhan Pertanian BPPSDMP Kementerian Pertanian (Pusluhtan) Bustanul Arifin Caya, Selasa (26/9) pada kunjungan kerja di Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Bungoro, Kabupaten Pangkajene Kepulauan (Pangkep) Sulsel. Begitu pula rata-rata produktivitas di Kabupaten Pangkep, terjadi peningkatan 1,51 ton/ha GKP yakni 6,23 ton/ha di lokasi non CSA menjadi 7,74 ton/ha di lokasi CSA. Untuk hasil produktivitas sementara di lokasi Scalling Up, terjadi peningkatan sebesar 1,8 ton/ha GKP (5,33 ton/ha di lokasi non CSA menjadi 7,13 ton/ha di lokasi CSA).
Kementan Sebut Terjadi Peningkatan Produktivitas Demplot CSA Sulawesi Selatan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hasil produksi sementara kegiatan Pertanian Cerdas Iklim/Climate Smart Agriculture (CSA) tahun 2023 menunjukkan terjadi peningkatan rata-rata produktivitas pada lokasi Demontration Plot atau Demplot CSA di Provinsi Sulawesi Selatan sebesar 1,24 ton/ha Gabah Kering Panen (GKP) yakni 6,04 ton/ha di lokasi non CSA menjadi 7,28 ton/ha di lokasi CSA. Peningkatan produktivitas tersebut dikemukakan Kepala Pusat Penyuluhan Pertanian BPPSDMP Kementerian Pertanian (Pusluhtan) Bustanul Arifin Caya, Selasa (26/9) pada kunjungan kerja di Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Bungoro, Kabupaten Pangkajene Kepulauan (Pangkep) Sulsel. Begitu pula rata-rata produktivitas di Kabupaten Pangkep, terjadi peningkatan 1,51 ton/ha GKP yakni 6,23 ton/ha di lokasi non CSA menjadi 7,74 ton/ha di lokasi CSA. Untuk hasil produktivitas sementara di lokasi Scalling Up, terjadi peningkatan sebesar 1,8 ton/ha GKP (5,33 ton/ha di lokasi non CSA menjadi 7,13 ton/ha di lokasi CSA).