KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menunjuk Budi Wahju Soesilo sebagai Direktur Utama PT Pupuk Kalimantan Timur (PKT) menggantikan Rahmad Pribadi. Budi mengawali kiprah di industri pupuk dari PKT sejak Agustus 2022 sebagai Kepala Seksi Akuntansu Piutang. Di PKT, kariernya merangkak naik hingga menduduki jabatan sebagai Sekretaris Perusahaan dari 2016 hingga 2020. Budi kemudian melanjutkan karier sebagai Sekretaris Perusahaan di Pupuk Indonesia (Persero). Berikutnya, Budi menerima mandat tugas baru di PT Petrokimia Gresik sebagai Direktur Keuangan dan Umum pada Februari 2021, sebelum akhirnya berlabuh kembali ke PKT.
Kementerian BUMN Angkat Budi Wahju Soesilo sebagai Dirut Pupuk Kaltim
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menunjuk Budi Wahju Soesilo sebagai Direktur Utama PT Pupuk Kalimantan Timur (PKT) menggantikan Rahmad Pribadi. Budi mengawali kiprah di industri pupuk dari PKT sejak Agustus 2022 sebagai Kepala Seksi Akuntansu Piutang. Di PKT, kariernya merangkak naik hingga menduduki jabatan sebagai Sekretaris Perusahaan dari 2016 hingga 2020. Budi kemudian melanjutkan karier sebagai Sekretaris Perusahaan di Pupuk Indonesia (Persero). Berikutnya, Budi menerima mandat tugas baru di PT Petrokimia Gresik sebagai Direktur Keuangan dan Umum pada Februari 2021, sebelum akhirnya berlabuh kembali ke PKT.