KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian BUMN melalui Staf Khusus V Menteri BUMN Tsamara Amany Alatas mengapresiasi fasilitas daycare yang dimiliki oleh PT Pupuk Indonesia (Persero). Fasilitas ini sejalan dengan program Employee Well-being Policy (EWP) yang diluncurkan oleh Menteri BUMN Erick Thohir. Tsamara menilai fasilitas ini mampu mendukung karyawan perempuan di Pupuk Indonesia lebih fokus dalam berkarir. "Sesuai arahan Bapak Menteri, mudah-mudahan semakin banyak BUMN, holding-holding BUMN, apalagi yang banyak pegawai perempuannya untuk segera memiliki daycare, supaya para perempuan tidak harus memilih antara berkarir atau mengurus anak," ujar Tsamara dalam keterangannya saat mengunjungi kantor Pupuk Indonesia pada Rabu (8/5) lalu.
Kementerian BUMN Apresiasi Fasilitas Daycare Pupuk Indonesia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian BUMN melalui Staf Khusus V Menteri BUMN Tsamara Amany Alatas mengapresiasi fasilitas daycare yang dimiliki oleh PT Pupuk Indonesia (Persero). Fasilitas ini sejalan dengan program Employee Well-being Policy (EWP) yang diluncurkan oleh Menteri BUMN Erick Thohir. Tsamara menilai fasilitas ini mampu mendukung karyawan perempuan di Pupuk Indonesia lebih fokus dalam berkarir. "Sesuai arahan Bapak Menteri, mudah-mudahan semakin banyak BUMN, holding-holding BUMN, apalagi yang banyak pegawai perempuannya untuk segera memiliki daycare, supaya para perempuan tidak harus memilih antara berkarir atau mengurus anak," ujar Tsamara dalam keterangannya saat mengunjungi kantor Pupuk Indonesia pada Rabu (8/5) lalu.