KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wakil Menteri BUMN Kartika Wirdjoatmodjo mengatakan ada kaitan erat dalam kasus dugaan korupsi pada PT Asuransi Jiwasraya (Jiwasraya) dan PT Asuransi Sosial Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Asabri). Hal tersebut berdasarkan hasil tinjauan Kementerian BUMN terhadap hasil audit terhadap keuangan Asabri oleh Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP). Baca Juga: Kementerian BUMN siapkan langkah menindak kasus Asabri
“Kami tadi mereview dengan BPKP dan Komisaris Asabri […] Memang saham-saham yang ada di Asabri mirip-mirip dengan saham-saham di Jiwasraya. Jadi memang kami melihat ada semacam hubungan permainan saham di Asabri dan Jiwasraya,” tutur Kartika, Rabu (15/1). Kartika juga mengatakan, hasil audit menunjukkan bahwa terdapat penurunan nilai saham dan reksadana yang signifikan pada portofolio investasi Asabri, serupa kasus pada Jiwasraya.