KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengungkap gangguan pipa gas milik PT Transportasi Gas Indonesia (TGI) di Indragiri Hilir, Riau, menyebabkan tertahannya produksi minyak sekitar 2 juta barel dari Lapangan Rokan. Gangguan ini sempat menahan aliran gas yang digunakan untuk pembangkitan listrik penggerak pompa angguk, sehingga operasional migas di Blok Rokan terganggu. Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM, Laode Sulaeman, menjelaskan aliran gas sebenarnya sudah mulai masuk beberapa hari terakhir. Namun, kapasitasnya ditahan secara bertahap untuk mengantisipasi risiko ledakan sebelumnya.
Kementerian ESDM: 2 Juta Barel Minyak Tertahan Imbas Gangguan Pipa Gas di Blok Rokan
KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengungkap gangguan pipa gas milik PT Transportasi Gas Indonesia (TGI) di Indragiri Hilir, Riau, menyebabkan tertahannya produksi minyak sekitar 2 juta barel dari Lapangan Rokan. Gangguan ini sempat menahan aliran gas yang digunakan untuk pembangkitan listrik penggerak pompa angguk, sehingga operasional migas di Blok Rokan terganggu. Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM, Laode Sulaeman, menjelaskan aliran gas sebenarnya sudah mulai masuk beberapa hari terakhir. Namun, kapasitasnya ditahan secara bertahap untuk mengantisipasi risiko ledakan sebelumnya.
TAG: