KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menargetkan 10 blok minyak dan gas bumi (migas) dilelang pada tahun ini. Direktur Jenderal Migas Kementerian ESDM Tutuka Ariadji mengungkapkan, pihaknya kini tengah memetakan sejumlah wilayah potensial untuk dilelang di tahun 2024 ini. "Rencana di 2024 itu 10 wilayah kerja (WK). Kami bekerja sama dengan tim eksplorasi yang bekerja untuk SKK Migas. Untuk beberapa daerah menurut saya cukup menjanjikan. Ada dua yang cukup besar," kata Tutuka dalam Konferensi Pers Kinerja Subsektor Migas 2023 dan Rencana Kerja 2024, Selasa (16/1).
Kementerian ESDM Bakal Lelang 10 Blok Migas pada Tahun Ini
KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menargetkan 10 blok minyak dan gas bumi (migas) dilelang pada tahun ini. Direktur Jenderal Migas Kementerian ESDM Tutuka Ariadji mengungkapkan, pihaknya kini tengah memetakan sejumlah wilayah potensial untuk dilelang di tahun 2024 ini. "Rencana di 2024 itu 10 wilayah kerja (WK). Kami bekerja sama dengan tim eksplorasi yang bekerja untuk SKK Migas. Untuk beberapa daerah menurut saya cukup menjanjikan. Ada dua yang cukup besar," kata Tutuka dalam Konferensi Pers Kinerja Subsektor Migas 2023 dan Rencana Kerja 2024, Selasa (16/1).